sweetie alessa’s blog

~ ikhlas dan bersabarlah…. ~

Puding Biskuit Berempah Lapis Cokelat

puding-biskuitBahan:
1.000 ml susu cair
100 gr biskuit marie, blender halus
1,5 bungkus agar-agar bubuk
1/2 sdt bumbu spekuk
200 gr gula pasir
2 kuning telur
20 gr cokelat bubuk dan 50 ml air, larutkan
Bahan saus cokelat:
300 ml susu cair
50 gr gula pasir
100 gr cokelat masak pekat, potong-potong
2 sdt tepung maizena dan 2 sdt air, larutkan untuk pengental

Cara membuat:
1. Blender halus susu cair dan biskuit marie. Tambahkan agar-agar, bumbu spekuk, dan gula pasir. Masak sambil diaduk sampai mendidih. Matikan api.
2. Ambil sedikit adonan. Tambahkan ke kuning telur. Aduk rata. Tuang campuran tadi ke rebusan susu sambil diaduk sampai rata. Nyalakan api. Aduk sampai mendidih lagi. Angkat.
3. Ambil 1/4 bagian. Tambahkan larutan cokelat bubuk. Aduk rata.
4. Tuang setengah bagian adonan puding berempah di loyang 24 x 10 x 7 cm. Biarkan setengah beku.
5. Panaskan puding cokelat sambil diaduk sampai mendidih. Tuang ke atas puding berempah. Biarkan setengah beku.
6. Panaskan sisa puding berempah. Tuang ke atas puding cokelat. Bekukan.
7. Saus cokelat: rebus susu cair dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih. Masukkan potongan cokelat masak pekat. Aduk sampai cokelat larut. Kentalkan dengan larutan tepung maizena. Masak sampai meletup-letup.
8. Sajikan puding dengan saus cokelatnya.
sumber : kompas.com

November 28, 2008 Posted by | Manis & Segar | , , | Leave a comment

Kue Kopi Meises

kopi-meisesBahan:
175 gram margarin
175 gram gula pasir halus
3 butir telur
225 gram tepung terigu protein sedang
100 ml air kopi (dari 2 sendok teh kopi instan dan 100 ml air panas, dinginkan)
1 sendok teh baking powder
30 gram meises cokelat

Cara membuat:
1. Kocok margarin dan gula pasir halus sampai lembut.
2. Tambahkan telur satu per satu sambil dikocok rata.
3. Masukkan sebagian tepung terigu bergantian dengan air kopi sambil diayak dan dikocok perlahan.
4. Tambahkan sisa tepung terigu dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
5. Masukkan meises cokelat. Aduk rata.
6. Tuang di loyang 30x10x4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
7. Oven 40 menit dengan suhu 180 derajat Celcius.

untuk 12 potong

Saran pakar: meises bisa diganti dengan cooking chocolate parut.

sumber : kompas.com

November 28, 2008 Posted by | Kue | , , , | Leave a comment

Sus Gulung Kopi

sus-gulung-kopiBahan:
Kulit Sus:
250 ml air
100 gr margarin
1/2 sdt garam
150 gr tepung terigu
4 btr telur
50 gr kopi instan

Isi:
150 ml susu
30 gr tepung maizena
100 gr gula pasir
1 sdm mentega tawar
100 gr whippy cream, kocok kaku

Olesan:
100 gr dark cooking chocolate, tim hingga leleh
50 ml susu segar
50 gr white cooking chocolate, tim hingga leleh

Cara Membuat:
1. Bahan kulit: rebus air, kopi instan, dan garam, hingga mendidih. Masukkan tepung terigu, aduk hingga menjadi adonan. Dinginkan.
2. Masukkan telur satu persatu sambil diaduk rata. Semprot memanjang di atas loyang ukuran 25 x 25 x 4 cm, yang sudah diolesi margarin.
3. Panggang selama 30 menit dengan panas 180 derajat Celcius.
4. Isi: campur susu, tepung maizena, dan gula pasir, aduk rata. Jerang di atas api hingga mengental dan jadi vla, angkat dan dinginkan. Campur vla dengan krim kocok, aduk rata.
5. Balikkan kulit sus, oles dengan bahan isi, ratakan. Gulung hingga padat. Simpan dalam lemari es.
6. Campur dark cooking chocolate dan susu cair, aduk rata. Tuang di atas kulit sus, ratakan. Hias atasnya dengan white cooking chocolate.
7. Potong-potong saat akan disajikan.

untuk 12 potong

sumber : kompas.com

November 27, 2008 Posted by | Kue | , , , | Leave a comment

Bubur Sumsum

bubur-sumsumBahan Bubur :
100 gr tepung beras putih (siap beli)
600 – 700ml santan (hasil campuran dari 1 kotak santan instant dan air)
1 sdt garam
1 lbr daun pandan

Cara Membuat :
Campur semua bahan jadi satu, harus benar2 licin supaya nanti tidak menggumpal2, lalu masak diatas api sedang sambil diaduk hingga mendidih dan meletup-letup.

Bahan Kinca :
250 gr gula jawa/aren
1 cangkir air
1 lbr daun pandan

Cara Membuat :
Siapkan kuah gula jawanya (kinca), dari 250 gr gula jawa, 1 cangkir air dan daun pandan, masak hingga gula larut, lalu saring.

sumber : ncc-indonesia.com

bubur-sumsum-hijauNote : Saya sudah mencoba resep ini, agar adonan tak menggumpal, sebaiknya encerkan dulu tepung beras dengan 1 sdt tepung maizena dan air secukupnya, baru dimasukkan sambil terus diaduk ke dalam santan yang sudah mendidih. Kalau bosan dengan bubur sumsum putih, bisa ditambah air perasan dari 3 lembar daun suji. Jadi deh bubur sumsum hijau. Selamat mencoba…

November 26, 2008 Posted by | Kue | , , , | 2 Comments

Tape Goreng Saus Coklat

tape-goreng-saus-cokelatBahan:
400 gr tape singkong, pilih yang masih utuh
Minyak goreng secukupnya
Gula halus secukupnya

Lapisan:
150 gr tepung terigu
1 butir telur, kocok lepas
garam secukupnya
1/8 sdt vanili bubuk
100 cc air
50 gr kismis, rendam dengan air panas sebentar

Saus Cokelat:
150 gr white cooking chocolate
100 cc susu cair
Pewarna merah makanan secukupnya

Cara Membuat:
1. Belah jadi dua tape singkong, buang seratnya. Lalu potong panjang 4 cm, lalu tekan atau sedikit dipipihkan.
2. Buat lapisan: campur semua bahan lapisan, tambahkan kismis, aduk rata, sisihkan.
3. Panaskan minyak, celupkan tape dalam adonan lapisan lalu goreng sampai kecokelatan, angkat, tiriskan.
4. Buat saus: didihkan susu cair, aduk rata, masukkan white cooking chocolate, aduk rata sampai cokelat meleleh. Tambahkan pewarna cokelat secukupnya (hasil merah muda), angkat.
5. Siapkan piring, tata tape goreng, tuangi dengan cokelat cair, lalu taburi gula bubuk, sajikan selagi hangat.

untuk: 7 orang

Tips: rendam kismis dengan air panas sebentar, agar kismis tidak keras ketika digoreng.
sumber : tabloidnova.com

November 26, 2008 Posted by | Kue | , , , | Leave a comment

Susu Karamel Kopi

kopi-karamelBahan:
500 ml susu segar panas
2 sdm gula pasir
2 sdt kopi instan

Cara membuat:
1. Taruh gula pasir dalam panci susu, masak di atas api, biarkan menjadi karamel, matikan api segera, tuangi susu panas. Aduk hingga karamel larut.
2. Tuang pada 2 buah cangkir, beri masing-masing 1 sdt kopi instan, aduk rata. Sajikan.

sumber : kompas.com

November 25, 2008 Posted by | Minuman | , , , | Leave a comment

Bakwan Tahu Saus Kacang

Bahan:
250 gr tahu putih, potong dadu kecil
100 gr udang cincang
2 btg daun bawang, iris halus
100 gr taoge, buang akarnya

bakwan-tahuAdonan tepung:
100 gr tepung terigu
2 btr telur
75 ml air
1/2 sdt garam
2 siung bawang putih, parut
1 sdt lada bubuk

Saus kacang:
3 sdm pindakas (selai kacang)
50 ml air
2 sdm saus cabai rasa bawang
1 bh jeruk limau, ambil airnya

Cara membuat:
1. Adonan tepung: aduk semua bahan menjadi satu hingga cukup kental dan licin, lalu masukkan tahu, udang, daun bawang, dan taoge. Aduk hingga rata.
2. Goreng tiap 1 sendok sayur adonan tahu dalam minyak panas yang banyak hingga kuning kecokelatan. Angkat dan tiriskan. Sajikan selagi hangat dengan saus kacang.
3. Buat saus kacang: campur jadi satu pindakas, air, saus cabai, dan jeruk limau. Aduk sampai rata. Hidangkan dengan bakwan tahu.

Untuk : 4 porsi

sumber : tabloidnova.com

November 25, 2008 Posted by | Masakan | , | Leave a comment

Sweet Ginger Water

sweet-gingerBahan:
1 ltr air
3 lbr daun pandan sobek-sobek
100 gr jahe, bakar, kupas memarkan
250 gr gula pasir

Pelengkap:
100 gr biji delima, rebus, tiriskan
2 lbr roti tawar tanpa kulit, potong dadu
50 gr kacang ijo rebus
100 gr kacang tanah, sangrai, kupas

Cara membuat:
1. Rebus air, daun pandan, jahe, gula pasir hingga mendidih, saring.
2. Susun dalam gelas biji delima, roti tawar, kacang ijo dan kacang tanah, tuang air sekoteng. Sajikan.

untuk 6 gelas


sumber : tabloidnova.com

November 21, 2008 Posted by | Minuman | , , | Leave a comment

Creamy Coffee Orange

creamy-coffee-orangeBahan I:
2 sdm coffee instant
100 ml air panas
2 sdm cokelat bubuk

Bahan II:
100 ml fresh cream/susu kental manis
4 sdm selai marmelade/ jeruk
200 ml es batu

Bahan III:
1 bh jeruk sunkist, potong
2 sdm cokelat bubuk
whepped cream secukupnya

Cara membuat:
1. Larutkan bahan I, aduk rata, masukkan bahan I dan bahan II dalam alat penghalus, haluskan hingga es hancur.
2. Masukkan dalam gelas hingga 3/4 penuh, beri whepped cream, tabur cokelat bubuk dan beri potongan jeruk sunkist.
Untuk 2 gelas
sumber : tabloidnova.com

November 20, 2008 Posted by | Minuman | , , | Leave a comment

Kopi Pandan

kopi-pandanBahan I:
3 lembar daun pandan, iris
1 batang serai, memarkan
500 ml air

Bahan II:
1 sdm kopi
2 sdm gula pasir

Bahan III:
2 butir kuning telur
2 sdm gula pasir

Bahan IV:
100 ml susu kental manis

Cara Membuat:
1. Rebus air bahan I dan semua bahan II, hingga mendidih dan beraroma harum
2. Seduh kopi dan gula bahan II, aduk hingga rata.
3. Kocok kuning telur dan gula pasir bahan III hingga putih mengembang, tambahkan susu kental manis kemudian tuangkan di atas kopi, hidangkan.

untuk 2 gelas
sumber : tabloidnova.com

November 20, 2008 Posted by | Minuman | , , | Leave a comment